Bisnis sudah menjadi hal yang sangat digeluti oleh para pencipta usaha. Bisnis sudah meluas cakupannya mulai dari bisnis manual hingga bisnis digital. Keberhasilan suatu pelaku bisnis tidak terlepas dari kemampuan komunikasi yang baik agar konsumen tertarik dengan prodaknya. Kemampuan komunikasi ini biasa disebut dengan public speaking. Nah, seberapa penting sih public speaking ini berperan dalam pemasaran bisnis.

Kita mulai pada pelaku usaha, pelaku usaha selain bertanggung jawab untuk pengembangan usaha juga memiliki tanggungjawab dalam menjalin relasi dan komunikasi yang baik. Banyak hal yang menjadi permasalahan selama ini dalam pengembaangan oprasional usaha mereka yang didasari kurangnya kemampuan dalam public speaking atau berkomunikasi dengan baik. Padahal keinginan mereka untuk mampu mengembangkan usahanya sangatlah tinggi dan besar. Apalagi dalam era digitalisasi 4.0 sekarang yang mana semua akan saling bersaing dengan melakukan tekhnologi dan komunikasi.

Kemampuan public speaking dapat digunakan dengan baik misalkan dalam melakukan promosi, penjualan, pengenalan dan pengidentifikasian produk. Public speaking yang baik juga dapat mendatangkan pelanggan tetap. Public speaking harus di elaborasikan dengan kemampuan yang lainnya seperti penggunaan skill content writer yang baik, pendekatan terhadap calon customer.

Public speaking seperti apa yang efektif ?

Nah, untuk menentukan public speaking itu efektif atau tidak tergantung pada orang yang menguasai koneksi dalam kontak komunikasi. Pendekatan komunkasi promosi dan penawaran bisnis tentu sangat memperhatikan gaya penyampaian, dan mencoba untuk bisa membaca apa yang dibutuhkan oleh customer. Penyampaian yang elegan juga memberikan kepuasan tersendiri kepada client. Menghindari kalimat keraguan yang membuat client merasa tidak yakin dengan bisnis yang kita tawarkan. Branding storming juga menjadi pelengkap dalam melakukan tahapan public speaking yang berjalan dengan baik.

Hal apa saja yang didapat jika mampu menguasai teknik public speaking dalam bisnis ?

Manfaat komunikasi atau public speaking ini sangat banyak, selain memberikan kemudahan, kepercayaan kepada customer public speaking juga membuat pelaku usaha terlihat profesional. Bisnis akan semakin berkembang dengan banyaknya jaringan komunikasi patner bisnis lain. Bisnis akan menjadi usaha yang sangat menjanjikan dan banyak diminati oleh segala kaum. Public speaking juga memudahkan pekerja untuk membranding kemampuannya. Produk akan semakin terkenal dan menjadi salah satu yang teringat di ingatan masyarakat karena teringat dengan penggunaan public speaking yang tepat dan teknik copywriter yang baik.

Public speaking tidak akan berhasil jika hanya dilakukan standar saja. Tentu pelaku bisnis harus terus belajar lebih banyak. Menganalisis kebutuhan pasar dan melihat keinginan target pasar dengan menyesuaikan dengan bisnis yang akan dibangun. Namun, kita bisa belajar lebih jauh lagi ketika posisi kita sebagai pelaku usaha. Kemampuan publikc speaking memang tidak lahir dengan sendirinya harus terus mengasahnya gara lebih bagus.

Apalagi dengan bisnis digital yang harus mampu menguasai promosi iklan yang tidak kalah saing dengan influencer dan penguasaan copywriter. Pelaku bisnis juga harus mendalami betul mengenai ilmu menarik pelanggan dengan tulisan (copywriter). Sebelum menyampaikan dengan public speaking maka penulisan promosi iklan sebaiknya dibuat menarik pelanggan. Misal saja kalimat “harga murah” diganti dengan kalimat “harga terjangkau” atau “harga khusus, harg spesial” ada pun teknik coret harga diskon yang tidak disadari pembeli atau membuat limitasi barang, diskon dll.

Setelah membuat copywriter yang bagus maka langkah selanjutnya melakukan promosi iklan dengan video tentu harus menyampaikan dengan public speaking yang bagus. Nah, peran public speaking ini memperjelas lagi dari iklan tulisan yang telah dibuat tadi. Maka public speaking ini menjadi penentu produk bisni kita akan menjadi wort it atau tidak laku di pasara.

Jadi, yuuk kita selaku pelaku usaha bisnis bisa memulai dengan melakukan teknik public speaking. Sudah terbukti public speaking ini sangat penting dalam usaha bisnis. Seperti yang dilakukan oleh beberapa pelaku usaha di Indonesia mulai dari youtuber yang mbanyak mendirikan usaha  bisnisnya hingga meluas hanya dengan mengandalkan kemampuannya dalam membranding diri yaitu public speaking.

Jangan sampai kita tertinggal dengan perkembangan  digital yang semakin pesat justru kita harus mengikutiny dengan terus membranding diri kita agar tidak tertinggal jauh dalam bidang bisnis.

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved